Untitled-2

Jumat, 02 Maret 2018

Miliuner Jack Ma Tak Mau Anak Jadi Siswa Juara Satu, Ini Alasannya



 legendaqq.org

Felicnewshot, Jakarta - Setiap orangtua pasti menginginkan anaknya berprestasi di sekolah. Apalagi untuk mereka yang datang dari kalangan orang terpandang. Namun tidak untuk Jack Ma. Bos Alibaba tersebut justru tak mau anaknya jadi siswa juara satu. Pandangan pria dengan kekayaan bersih sekitar $40,8 miliar atau Rp 561 triliunan itu pun berbeda dari orangtua Asia kebanyakan. Apa alasannya?

Pendidikan memang bukan hal utama untuk mencapai kesuksesan namun tetap penting diperhatikan. Jack Ma tampaknya juga berpendapat demikian. Apalagi dirinya sendiri adalah orang yang punya latar belakang pendidikan tak terlalu baik dan tidak datang dari keluarga kaya. Ia pun ingin anaknya tidak hanya fokus pada akademis tapi juga kemampuan lain.

"Aku berkata pada anakku, kamu tidak perlu masuk tiga besar dalam kelas, berada di tengah-tengah tidak masalah, asal nilaimu tidak terlalu jelek. Hanya orang seperti ini (murid tak terlalu pintar) yang punya waktu luang untuk belajar kemampuan lain," ungkap Jack Ma dalam World Economic Forum Annual Meeting beberapa waktu lalu.

Orangtua zaman sekarang memang punya kekhawatiran lebih mengenai masa depan anak-anaknya. Salah satu penyebabnya adalah kemajuan teknologi yang membuat lapangan pekerjaan tampak akan lebih sulit didapat. Untuk masalah ini, Jack Ma pun memberi saran.

"Kita tidak bisa mengajarkan anak-anak kita untuk berkompetisi dengan mesin yang lebih pintar. Kita harus mengajarkan anak-anak kita sesuatu yang unik. Dengan begitu, 30 tahun lagi, anak-anak kita akan punya kesempatan," tutur Jack Ma.

"Ayo berkompetisi dengan 10 tahun kemudian. Ini yang aku percaya 10 tahun kemudian akan terjadi. Jadi semua yang aku lakukan untuk tujuan ini. Aku tahu 10 tahun mendatang ini akan terjadi, jadi bersiaplah untuk itu," sarannya kepada para anak muda.

Video Pengojek Remas Payudara Siswa sampai Sakit

Felicnewshot - Polisi meringkus pria berinisial M (47), karena diduga melecehkan seorang anak perempuan secara seksual. Aksi peleceh...